Senin, 17 Agustus 2015

Menikmati Korean food di Jogja

Nongki-nongki di café bukan lah sesuatu yang asing bagi telinga kita karena sudah menjadi agenda wajib terutama buat para pecinta kuliner. Yup! Istilah nongki berasal dari kata nongkrong. Café kini tak hanya tempat makan saja namun sudah menjadi tujuan utama untuk melepas penat, mengerjakan
tugas, bahkan meeting. Berikut adalah café unik di jogja yang menyediakan Korean dessert yang harus dicoba

1. Momo Dessert Bar


Pertama kali memasuki café ini anda akan langsung merasa kagum kare tempat yang cantik. Momo
Dessert Bar yang terletak di jalan Colombo tepat di seberang lapangan UNY ini akan memanjakan anda dengan menu-menu makanan manis ala Korea.

2. Minke Red Bean Desserts


Minke Red Bean Desserts  adalah café yang menyuguhkan menu  dengan bahan dasar kacang merah.
Café ini berlokasi di Jalan Gambiran No. 142 A Deresan Caturtunggal,  tepatnya ada di barat percetakan Kanisius. Recommended menu di café ini adalah green tea patbingsu. Patbingsu adalah es serut bebahan dasar kacang merah yang popular sebagai makanan penutup di Korea.

3. Sagan Dak Galbi


Dari namanya saja sudah kelihatan kalau café ini menjual makanan korea karena Dak Galbi adalah
makan asli Korea yang berasal dari daging ayam. Café ini menjual berbagai menu lezat asli Korea seperti Bulgogi (semur daging), Campong (mie kuah pedas), Bokkeum (daging tumis), Jajang Myeon (mie saus hitam), Tongsuyuk (daging goreng), Someon (mie kuah gurih), Pajeon (martabak korea), dan Dimsum.
Café ini terletak di jalan Prof. Yohanes tepat di depan Galeria Mall.

0 komentar :

Posting Komentar

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | fantastic sams coupons